Bahan:
- 4 cup beras cuci bersih
- 1 bungkus santan kara ukuran kecil (65ml)
- 2 lembar daun salam
- 1 lembar daun pandan di simpul
- 1 batang serai digeprek
- 1 ruas jari / 1 cm lengkuas di geprek
- 1 sdt garam
- 1 sachet kaldu ayam
- Secukupnya air tergantung beras yang dimasak
Cara membuat
- Setelah beras dicuci bersih, masukkan ke dalam rice cooker. Kemudian masukan daun-daun, serai dan lengkuas.
- Setelah itu masukan santan instan dan air secukupnya. Masukan garam dan kaldu bubuk
- Aduk rata beras dan santan. Kemudian nyalakan tombol masak di magic com . Tunggu hingga nasi uduk matang
- Setelah matang, nasi uduk siap disajikan. Makannya bisa ditambahkan dg lauk yang tersedia di rumah ya. Selamat mencoba
Komentar
Posting Komentar